Farmasi di Jakarta
Perusahaan Anda bisa disebut sebagai Pedagang Besar Farmasi di Jakarta hanya jika memiliki apoteker dan tenaga kefarmasian lainnya. Peran tenaga kerja bagi PBF sama pentingnya dengan mengurus surat izin, bahkan tanpa ada APJ sulit bagi perusahaan mendapatkan PBF.
Peran apoteker Pedagang Besar Farmasi di Jakarta
Bicara tentang ketenagakerjaan, tahukah Anda tugas pokok dari apoteker penanggung jawab atau tenaga kefarmasian lainnya? Jika jawabannya belum tahu, maka kami akan menjelaskan satu demi satu dimulai dari tugas pokok APJ sebagai berikut.
1. Melaksanakan Pekerjaan Kefarmasian Sesuai UU
PBF tidak sembarang memilih dan mempekerjakan APJ mereka menyeleksinya dengan ketat supaya tenaga kerja mampu menjalankan tugas kefarmasiannya sesuai UU. Apa dan bagaimana tugas APJ pada PBF sesungguhnya telah tertulis dengan jelas pada peraturan pemerintah.
Cermati dan telaah dengan baik semua peraturan tersebut agar Anda tidak salah ambil keputusan. Tahukah Anda mempekerjakan APJ yang tidak sesuai ketentuan Permenkes bisa mengakibatkan pencabutan izin PBF?
2. Melaksanakan Pencatatan Distribusi Farmasi
Apoteker penanggung jawab yang bekerja pada PBF juga bekerja untuk melaksanakan pencatatan distribusi farmasi. Mengingat distribusi merupakan salah satu tugas pokok dari PBF maka sudah sepantasnya mereka mengerjakan pencatatan distribusi dengan baik dan benar.
Tanpa pencatatan sulit bagi perusahaan untuk mengetahui berapa besar pengeluaran dan pemasukan perusahaan. Pilih APJ yang mampu melaksanakan tugas ini dengan baik dan bekerja secara transparan.
3. Penanggung Jawab Mutu Produk
Belum berhasil daftar Pedagang Besar Farmasi karena tidak berhasil memilih APJ yang baik? Apoteker memiliki banyak tanggung jawab salah satunya menjamin kualitas atau mutu produk. Mengapa harus apoteker? Karena mereka mengenal dengan baik bahan obat dan jenis obat-obatan yang bermutu atau tidak.
Berbanding terbalik jika yang dipekerjakan adalah orang biasa dengan latar belakang pendidikan bukan apoteker, sulit bagi pekerja menjamin mutu obat.
4. Mengendalikan atau mengawasi mutu dan berbagai pekerjaan lainnya
Salah satu cara APJ dalam menjamin mutu produk adalah dengan mengawasi atau mengendalikan proses pengadaan barang. Mereka tidak akan melakukan kegiatan ini secara sembrono karena menyangkut hajat hidup orang banyak.
Fungsi atau tugas tenaga kefarmasian PBF
Sebagai jasa Pedagang Besar Farmasi sudah sewajarnya Anda memahami tugas tenaga kefarmasian yang Anda punya. Simak selengkapnya berikut ini:
1. Menyusun alkes dan obat
Pertama, tenaga kefarmasian bekerja untuk menyusun berbagai alkes (alat kesehatan) dan obat-obatan yang perusahaan simpan untuk disalurkan. Proses penyusunan produk juga tidak bisa asal harus berdasarkan pada beberapa aspek termasuk jenis produknya. Salah penyusunan produk bisa berpengaruh besar terhadap aktivitas distribusi.
2. Menyiapkan faktur penjualan produk
Selain bekerja aktif dalam penyusunan produk, tenaga farmasi juga perlu mempersiapkan faktur penjualan produk. Kegiatan ini tidak bisa disepelekan sama sekali karena laporannya harus perusahaan berikan pada Balai POM.
Bila perusahaan Anda ingin menjadi contoh Pedagang Besar Farmasi terpercaya, maka buat laporan faktur penjualan produk secara rutin.
3. Membuat laporan distribusi per bulan
Selain menyerahkan laporan faktor penjualan, laporan lain yang perlu PBF buat adalah laporan distribusi produk. Laporan ini wajib memenuhi standar penilaian dan pengawasan oleh APJ.
4. Membuat surat pengembalian obat kadaluwarsa
Dan tugas terakhir adalah membuat surat pengembalian terkait obat kadaluwarsa ke pabrik. Ini penting untuk menghindari mutu atau kualitas obat yang buruk bahkan berbahaya.
Salah satu kriteria PBF terbaik adalah memiliki apoteker dan tenaga farmasi yang mampu melaksanakan tugasnya dengan baik. Jadi, sudahkan Anda menjadi Pedagang Besar Farmasi di Jakarta terbaik?
Baca juga : Jasa Pembuatan SPT Tahunan
INFO LEBIH DETAIL UNTUK PEMBUATAN DAN PERPANJANGAN BISA MENGHUBUNGI KAMI :
CALL / WA : +628-1112-80841 Dwie Revina Yoga, S.Farm
Email : info@konsultanku.net